Tiga Kecamatan DiKonawe Utara Gelap Gulita di Malam Tahun Baru

KLIKJURNAL.COM-KONAWE UTARA. Konawe Utara mengalami pemadaman listrik total pada malam pergantian tahun akibat hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah tersebut. Tiang listrik di Desa Horeo Kecamatan Oheo dilaporkan roboh,menyebabkan tiga kecamatan yakni Oheo, Langikima, dan Wiwirano terputus aliran listriknya.

Salah seorang warga, Tajudin, mengungkapkan kekecewaannya atas pemadaman listrik yang terjadi sejak sore hari hingga malam pergantian tahun. “Kami gelap-gelapan di malam tahun baru.

Padahal listrik padam sejak sore. Semoga PLN segera memperbaiki jaringan,” ujarnya.
Pihak PLN diharapkan segera bertindak cepat untuk memperbaiki jaringan listrik yang rusak dan mengembalikan pasokan listrik ke wilayah yang terdampak. Pemadaman listrik dalam skala besar seperti ini tentu sangat mengganggu aktivitas masyarakat, terutama di malam perayaan tahun baru.(Redaksi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *